Kepala Sekolah SMK Tangerang Global Mewujudkan Peserta Didik yang Berintegritas dan Berakhlakul Karimah

Patroliindonesia.com TANGERANG – SMKS Tangerang Global yang beralamat di jalan Arial Santika RT 02 RW 02 Kelurahan Bugel Kecamatan Karawaci Kota Tangerang merupakan sekolah yang memprioritaskan peserta didiknya secara IPTEK dan IMTAQ.

Seperti yang di kemukakan Bapak Lazuardi El Ghiffary S.E S.Y yang biasa di panggil dengan panggilan akrab “Ega” beliau juga menjelaskan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sekolah saat di wawancarai team redaksi media Patroli Indonesia saat berkunjung di SMK Tangerang Global. Jum’at (18/6/2021).

Dikatakan, sementara tidak ada kendala yang signifikan untuk aktivitas KBM di masa Pandemi Covid-19 ini. Solusi pencegahan dengan Program Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) hingga saat ini masih dapat berjalan lancar dan efektif dengan sistem iT yang di beri nama e-learning Tangerang Global (Barcode) yang di miliki Sekolahnya tentunya sangat memudahkan segala bentuk kegiatan, yang mana saat ini tercatat dengan jumlah total keseluruhan sebanyak 203 (Dua Ratus Tiga) siswa dan siswi yang terdiri dari 3 Rombongan belajar dengan 3 (Tiga) jurusan, diantaranya: Jurusan OTKP, AKL dan MULTIMEDIA.

 

Ega juga menjelaskan, dengan pembiasaan yang dilakukan sekolah kami sebelum masa pandemi, ada beberapa program unggulan sekolah ini, baik dari Akademik-Non Akademik yang telah banyak meraih prestasi, seperti;

1. Juara 2 pos 3 dalam Wild Game Pramuka tingkat Kota Tangerang di tahun 2018.

2. Juara 3 Musikalisasi Puisi tingkat Kota Tangerang di tahun 2018.

3. Perempat final Kejuaraan silat Se-Banten internasional Champions ship di tahun 2019.

4. Juara 2 Lomba Fotografi tingkat Kota Tangerang di tahun 2019.

5. Juara 3 Lomba design grafis tingkat Kota Tangerang di tahun 2019.

6. Juara 2 Medali Perak Olimpiade Sains di Sumatra Utara kategori Guru di tahun 2020.

Dan masih banyak lainnya kejuaraan yang menjadi prestasi sekolah,” kata Ega pada sesi wawancara exclusive kami.

Yang mana Aktivitas dan Kiprah (track record) beliau saat ini terdata pernah;

– Menjadi Ketua KNPI Kota Tangerang dari tahun 2015 sampai sekarang.

– Menjadi Sekretaris Bidang Seni Budaya Olahraga Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kota Tangerang.

– Menjadi Ketua Pusat Karir di Universitas Muhammadiyah Tangerang

Dirinya juga memaparkan, “Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) merupakan salah satu institusi pendidikan penting dalam menghasilkan tenaga kerja terdidik (Profesional) dan terampil.

Sangat diperlukan untuk mendukung pelajar SMK berkualitas dan berdaya saing untuk menghasilkan lulusan SMK yang berintegritas dan Berakhlakul Karimah,

Bisa di lihat dari penerimaan siswa/i tahun ajaran 2021-2022 saat ini SMK Tangerang Global membebaskan (Gratis) biaya apapun bagi kategori anak yang kurang mampu, yatim piatu dan Hafiz Qur’an berdasarkan seleksi khusus yang di lakukan langsung oleh pak Ega sendiri selaku kepala sekolah.

Tentunya siswa akan merasa terbantu dengan terus dapat melanjutkan sekolah dan tidak ada lagi anak bangsa yang putus sekolah, dengan di bekali ilmu yang di dapat dari sekolah untuk masa depan yang lebih baik.
”Sebenarnya, kami dari SMKS Tangerang Global terus memberikan masukan supaya ada sinergi yang kuat sehingga memudahkan sekolah dan siswa dapat meningkatkan kualifikasi serta kompetensi,” tutur Ega.

Sekolah yang dipimpin Lazuardi El Ghiffary (Ega) dengan sistem edukasinya dari penguatan kompetensinya yang bekerjasama dengan beberapa dunia usaha agar dapat direkrut dan bisa bekerja di badan usaha milik perusahaan rekanan dan pemerintah.
“Keberhasilan SMK membekali lulusan yang terampil dan sesuai kebutuhan dunia kerja,” ujar Ega.

Menurutnya, sekolah di pimpinnya berbasis Teknologi dan informasi (Take line) sangat penting terhadap peserta didik dalam melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi umum atau kedinasan. “Yang saya harapkan semua kementerian atau lembaga saling bersinergi untuk menyiapkan standar kompetensi, memfasilitasi praktik kerja dan pemagangan, meningkatkan kualitas lulusan melalui sertifikasi, serta meningkatkan keterserapan di dunia kerja.

Dan harapan kedepannya dapat di berlakukan nya kembali KBM tatap muka saat ini demi pentingnya pendidikan yang diberikan secara maksimal terhadap peserta didiknya.” Kata Kepsek Ega.

Di penutup Wawancara kami, beliau mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Gubernur Banten H. Wahidin Halim dan Bapak Walikota H. Arief R. Wismansyah juga Ketua Yayasan yang sangat Fokus dan mendukung penuh dalam mengembangkan program pendidikan yang khususnya akan berguna di masyarakat.

“Semoga kedepannya pendidikan di Kota Tangerang (Provinsi Banten) lebih baik dan tambah lebih maju lagi,” tutupnya.

(Red/Andy Rae/Eka Yudinta)

Pos terkait