MPI, Kota Tangerang – Di ujian Penilaian tengah semester yang sudah berlangsung diakhir tahun bulan Desember 2024 lalu.
Saat ini Upaya sekolah pada pengelolaan secara operasional dan efisien terhadap komponen – komponen yang berkaitan dengan sekolah dengan kualitas guru dan siswa terus berkembang secara signifikan di SMPN 14 Tangerang yang sempat disampaikan oleh bapak M. Dace (PLT) lewat wawancara eksklusifnya oleh awak media, Selasa (11/02/2025).
“Kami sering mengadakan Webinar atau workshop, kombel ruang guru untuk belajar banyak hal dan juga kepada siswa/i kami banyak kegiatan ekskul yang dapat melatih bibit – bibit unggul dalam meraih prestasi di bidang non akademik, sehingga menghasilkan nilai tambah terhadap komponen tersebut dalam pengembangan mutu kualitas di SMPN 14 Tangerang.” Sambung Widya Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Humas.
Lebih lanjut dirinya memaparkan bahwa
Kualitas pembelajaran yang membuat suasana menyenangkan di sekolah itu menjadi sebuah komitmen kita terhadap peningkatan mutu pendidikan secara menyeluruh.
“Cara itu sangatlah efektif untuk siswa agar senantiasa dapat memahami materi dalam mengembangkan keterampilan dan membentuk pemikiran kritis, karena itu sangat bergantung pada cara kita menyusun kurikulum yang tepat, baik untuk pencapaian prestasi di bidang akademik maupun non akademik.” Ujar Widya.
“Saya mewakili Kepala Sekolah beserta seluruh jajaran SMPN 14 Tangerang akan terus berupaya mengedepankan mutu dan kualitas serta berkomitmen dalam memberikan pelayanan pendidikan yang terbaik dengan melahirkan generasi yang cerdas, beradab dan berakhlak baik (Akhlaqul Karimah) serta unggul dan berprestasi demi menuju Indonesia emas 2045.” Tutup Wakasek Widya kepada awak media.
(Andy Rae)