Haul Abah Guru Sekumpul ke-15, Kapolri dan Kapolda Sumbang 2 Sapi Jenis Limosin

Patroliindonesia.com | Kalimantan Selatan -  Sebagai bentuk kepedulian kegiatan keagamaan dalam rangka Haul Al’Allamah KH. Muhammad Zaini Bin Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul ke-15 Tahun 2020, Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) turut berpartisipasi dengan menyerahkan 2 ekor Sapi jenis Limosin sumbangan dari Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si., dan Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si. menyerahkan sumbangan sapi jenis Limosin ke panitia Panitia Imam Musholla Ar-Raudah Sekumpul (Photo: Istimewa)

Penyerahan Sapi tersebut dilakukan langsung oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si. didampingi Wakapolda, Pejabat Utama Polda Kalsel dan Kapolres Banjar AKBP Andri Koko Prabowo, S.I.K., M.H.

Bacaan Lainnya

Sumbangan tersebut diterima langsung oleh perwakilan Panitia Imam Musholla Ar-Raudah Sekumpul H. Sa’dudin serta Perwakilan pihak Keluarga Sekumpul H. Fauzan Asnia, S.Ag.

” Ini sebagai bentuk kepedulian Jajaran Kepolisian terhadap agenda tahunan keagamaan tersebut. Apalagi tamu bukan saja dari dalam Negeri, namun juga datang dari luar Negeri,” ujar Kapolda saat meninjau persiapan keamanan di sekitar Musholla Ar-Raudah, Kamis, (27/2).

Harapannya, sumbangan yang diberikan dapat bermanfaat untuk membantu persediaan makanan bagi jamaah yang datang memenuhi kawasan Haul Abah Guru Sekumpul sehingga dalam pelaksanaanya dapat berjalan dengan khusu’ dan khidmat.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si. dalam tinjauannya mengatakan “Mengingat prediksi akan ada jutaan jemaah haul yang datang mengikuti prosesi pelaksanaan haul pihaknya berinisiatif untuk membantu agar bisa dimanfaatkan sebagai konsumsi para Jamaah,”  jelasnya.(*)

Pos terkait