Unit Reskrim Polsek Teluknaga Akan Selidiki Kebakaran di Komplek Mutiara Garuda

Patroli-indonesia.com, Kabupaten Tangerang, Banten – Kebakaran yang menghanguskan 45 kios di pasar komplek Mutiara garuda,Desa Kampung Melayu Timur,Kecamatan Teluknaga,Kabupaten Tangerang pada jumat pagi (25/3/2022). akan segera di selidiki oleh pihak berwajib.

Kapolsek Teluknaga, melalui Kepala Unit (Kanit) Reskrim Ipda Adityo Wijanarko menjelaskan, pasca terjadinya kebakaran kios pedagang yang diduga akibat korsleting arus pendek listrik di komplek mutiara garuda,blok D.

Pihaknya telah melakukan penyelidikan dengan memintai keterangan para saksi dilokasi, hal itu dilakukan untuk dapat mengungkap penyebab kebakaran yang sesungguhnya.

“Para Saksi-saksi sudah kita mintai keterangan, dan investigasi sumber awal mula api berasal,”ujar Adit kepada awak media.Minggu (27/3/2022).

Lebih lanjut dikatakan Adit, secara bertahap pihaknya akan memanggil pengelola kios-kios pedagang untuk meminta keterangan terkait sumber listrik yang diduga ilegal yang menjadi penyebab kebakaran, serta dugaan kelalaian atas tidak disediakannya fasilitas alat pemadam api ringan (APAR) dikios yang dikelolanya tersebut.

“Step by step pengelola kios akan kita panggil,”Tegasnya.

Inti nya masarakat bersabar dan percayakan kepada kami pihak kepolisian,”Tutup aditya. (Irwan A.N)

Pos terkait