Yayasan Vinus Bogor Gandeng KRL Buana Dc 52 Gelar Santunan Anak Yatim di Wilayah Desa Cimande

Patroliindonesia.com | Bogor, Jabar – Yayasan Visi Nusantara Bogor (Vinus Bogor) menggelar gema Muharram berupa santunan bagi anak anak yatim yang ada di wilayah desa Cimande Kecamatan Caringin Kabupaten Bogor, Selasa (25/8/2021).

Dalam pelaksanaannya Yayasan Vinus Bogor yang berkantor di Perum Bumi Indah Cibinong blok D8 no 11 Suka hati tersebut menggandeng Kampung Ramah Lingkungan Buana Dc 52 sebagai pelaksana Kegiatan Santunan berupa uang saku serta bingkisan makanan Bagi 25 anak Yatim di wilayah desa Cimande.

M.Diki Haryadi Wakil Ketua Kampung Ramah Lingkungan (KRL) Buana Dc 52 dalam pidato Sambutan selamat datangnya mengatakan.
“Alhamdulillah sekali lagi KRL Buana Dc 52 dipercaya sebagai pelaksana kegiatan Santunan bagi anak Yatim oleh Yayasan Vinus Bogor, semoga Apa yang sudah di dermakan oleh Vinus Bogor dapat bermanfaat bagi anak anak yatim dan menjadi ladang pahala bagi yayasan Vinus Bogor.” Kata Diki.

Selain itu dalam sambutannya Diki juga meminta doa restu kepada hadirin sekalian yang hadir dalam acara tersebut untuk kesuksesan KRL Buana dc 52 dalam event Bogor Kabupatenku Green And Clean (BKGC) 2021, seperti diketahui dalam event tahunan bentukan Bupati Bogor ini KRL Buana Dc 52 Desa Cimande didaulat mewakili Desa Cimande dan sekaligus satu satunya wakil Dari Kecamatan Caringin.

Sementara itu Tia (Manager Vinus ) yang mewakili yaysan Vinus Bogor dalam dalam kegiatan tersebut mengatakan
“Vinus Bogor adalah yayasan yang bergerak di bidang Pendidikan dan sosial kemasyarakatan, alhamdulillah kali ini kami dipercaya oleh para donatur untuk menyalurkan santunan bagi anak yatim di wilayah desa Cimande.” Ucap Tia.

Masih dalam sambutannya Tia juga mengajak dan membuka pintu selebar lebarnya kepada masyarakat untuk berkuliah di Vinus Bogor secara cuma cuma melalui program bea siswa yang di program kan oleh Yayasan Vinus Bogor. (*)

Pos terkait